Tiada hari tanpa googling. Tidak heran website google selalu menjadi terlaris untuk diakses, baik di Indonesia pada khususnya dan global pada umumnya. Nyatanya memang banyak informasi yang dirayapi google untuk bisa memberikan informasi sepresisi mungkin. Tapi tahukah kamu fitur tersembunyi dari google yang bisa membantumu selain mencari informasi?
Stopwatch & Timer
Sewaktu-waktu kamu ingin memberikan waktu saat memasak, atau stopwatch ketika melihat sedang melakukan adu cepat asah otak? Cukup ketikan “Timer” maka tampilan seperti di atas ini akan muncul. Kamu bias mengubah durasi waktu untuk timer dan bisa menggunakan stopwatch layaknya stopwatch di aplikasi smartphone-mu.
Konversi Mata Uang
Ingin umroh atau berkunjung ke luar negeri, atau sekedar ingin berbelanja barang dari luar negeri yang mata uangnya berbeda dengan di Indonesia (Rupiah)? Cukup ketikkan nominal diikuti dengan kode mata uang asing kemudian tambahkan “to IDR”. Seperti contoh di atas artinya menghitung 100 US Dollar ke Indonesia Rupiah. Data yang ditampilkanpun sesuai dengan data yang terbaru.
Searching dengan Google Lens
Bosan melakukan pencarian dengan mengetik, kini saatnya melakukan pencarian dengan gambar. Kamu bisa upload foto atau gambar, otomatis Google akan menampilkan informasi yang typical atau relevan dengan foto atau gambar yang kamu upload. Canggih bukan? Berkat Artificial Intelligent (AI).
Tracking Paket
Sering belanja online? Fitur ini wajib kamu tahu. Daripada harus membuka website dari kurir kemudian mencari mencari dulu menunya, lebih hemat waktu kamu dengan cukup ketik “track JNE”, otomatis Google akan memunculkan text field untuk kamu isikan kode pengiriman paketnya. Jika kamu menggunakan kurir lain, kamu tinggal menggantu “JNE” dengan nama kurirnya.
Calculator
Aplikasi sederhana lainnya seperti calcultator-pun tidak luput dari Google. Tentu menyematkan fitur ini di mesin pencari didasarkan dari permintaan pengguna juga. Penggunaannyapun lebih mudah daripada fitur lainnya. Kamu cukup langsung mengetikkan angka dan formula, lalu tekan enter atau search, otomatis Google akan memberikan jawabannya.
Metronome
Untuk kamu yang eksis di skena musik, tentu tidak asing dengan metronome. DI Google-pun juga menyediakan metronome. Kamu bisa menge-set berapa interval BPM (Beat Per Minute) dan memainkannya sebagai guidance kamu ketika berlatih musik.
Bermain Game (Bonus)
Bonus buat para Google Fans. Ketika kamu lagi penat mencari informasi yang tak kunjung ketemu. Kamu bisa beristirahat dengan bermain game legendaris yaitu PacMan. Cukup ketik “Pac Man” dan kamu bisa bermain Pac Man sesuka hati tanpa perlu download aplikasi dan mendaftarkan akun.
Ternyata banyak fitur di balik mesin pencari Google ya. Kamu bisa menggunakan 7 fitur di atas secara instant, tanpa perlu download & install aplikasi tambahan, tanpa memenuhi storage smartphone atau laptop kamu. Canggih!